Senin, 06 Juni 2016

Apa itu Jangka Sorong dan Bagaimana Cara Membacanya?

Jangka sorong adalah sebuah alat ukur yang digunakan untuk menghitung ketebalan suatu objek atau menghitung diameter dalam sebuah tabung. Selain itu jangka sorong juga bisa dipergunakan untuk mengukur kedalaman atau tinggi benda yang berbentuk tabung. 

Jangka sorong memiliki bagian-bagian penting yang dipergunakan dalam pengukuran, ada yang disebut dengan rahang tetap dan ada juga yang disebut rahang sorong. Pada rahang tetap terdapat yang namanya skala utama dan pada rahang sorong terdapat yang namanya skala nonius atau skala vernier. Untuk ilustrasi serta bagian lengkapnya bisa dilihat pada gambar berikut:

Apa itu Jangka Sorong dan Bagaimana Cara Menggunakannya?

Bagaimana cara memaca jangka sorong?

Cara menghitung jangka sorong cukuplah mudah. Hal yang pertama kali kalian lakukan adalah melihat informasi ketelitian jangka sorong terlebih dahulu.

Pada beberapa jangka sorong ada yang mempergunakan jangka sorong dengan ketelitian 0,1 mm dan 0,02 mm. Nah jika sudah tahu nilai ketelitiannya, silahkan ikuti langkah-langkah dibawah untuk menggunakannya:
  1. Jepit bagian objek benda yang hendak diukur ketebalannya dengan menggeser bagian rahangnya. 
  2. Kunci rahang agar tidak bergeser.
  3. Perhatikan angka nol pada skala nonius. Sekarang coba lihat sebelah kiri angka nol tersebut pada skala utama. Berada di kisaran berapa? Tulis atau ingat nilai yang kalian dapat dalam mm. (Nilai pertama).
  4. Sekarang coba kalian perhatikan skala yang mana antara skala nonius dan dan skala utama sejajar.
  5. Hitung banyak ruas dari nol sampai dengan skala yang sejajar tersebut.
  6. Silahkan kalikan banyak ruas dengan ketelitian jangka sorong (Nilai kedua).
  7. Nilai pertama dan kedua jumlahkan. 
Masih bingung?

Saya berikan contohnya dibawah!

Contoh Pengkuruan dengan Jangka Sorong 

Dibawah adalah ilustrasi tentang pengukuran sebuah objek mempergunakan jangka sorong. Simak dan amati dengan baik!

Apa itu Jangka Sorong dan Bagaimana Cara Menggunakannya?

Nah begitulah cara melakukan kegiatan pengukuran dengan menggunakan jangka sorongnya. Semoga bermanfaat!

Baca materi serta konsep pengukuran secara lebih lengkap di link berikut pengukuran dalam fisika.

Image Source: http://www.technologystudent.com

https://mail.google.com/mail/u/0/?ui=2&ik=3377d21bd7&view=att&th=1552929216e03994&attid=0.1&disp=safe&realattid=f_ip4yjmhj0&zw

Share this